Salah satu sisi Pantai Klayar (Ezra Fetor Cuba Tefa/dtraveler) |
Wilayah pantai-pantai di selatan Pulau Jawa terkenal karena kecantikannya. Mulai dari Ujung Genteng hingga pantai-pantai di Gunungkidul, hampir semuanya memiliki pasir putih nan halus dan pemandangan indah di sekelilingnya. Tak terkecuali Pantai Klayar di Pacitan.
Dari situs Pacitan Tourism yang dikunjungi detikTravel, Senin (24/9/2012), Pantai Klayar berada di wilayah Kecamatan Donorojo, terletak 35 km ke arah barat kota Pacitan. Perjalanan ke pantai ini dapat ditempuh dengan mobil atau motor.
Sesampainya di Pantai Klayar, Anda akan disambut dengan lautan biru di depan mata. Ombak-ombak dan angin yang sepoi-sepoi menjadi pelengkap suasana pantai yang khas. Satu lagi pemandangan yang akan membuat Anda takjub, yaitu banyaknya bebatuan karang di pantai ini.